Pelatih PSM Makassar Kritik Stadion Supriadi Kota Blitar: Kondisi Lapangan Sangat Buruk

Pelatih PSM Makassar Kritik Stadion Supriadi Kota Blitar: Kondisi Lapangan Sangat Buruk
Konferensi pers pelatih PSM Makassar, 10 Februari 2025. (Foto: Bicara Blitar)
Blitar -
Pelatih PSM Makassar, Bernardo Tavares meluapkan kekecewaannya usai tim yang ia asuh harus berbagi poin melawan Arema FC dalam lanjutan Liga 1. Skor akhir pertandingan usai peluit ditiup wasit 1-1.

Bernardo kesal dengan kondisi lapangan Stadion Supriadi Kota Blitar yang dinilainya sangat buruk. Kondisi itu dinilainya merugikan kedua kesebelasan saat bertanding di atas lapangan hijau.

"Karena lapangan ini smaa sekali tidak bagus," katanya saat konferensi pers usai pertandingan selesai, Senin, 10 Februari 2025.

Lapangan buruk sudah biasa ditemui timnya saat bertanding. Entah saat bermain di Makassar maupun bermain laga tandang. Ada tiga pemain Juku Eja cedera gara-gara lapangan buruk.


Bernardo juga mempertanyakan ambisi dari stakeholder sepak bola Indonesia yang ingin menjadi macan Asia. Namun, kondisi lapangan di tanah air tidak memberikan keamanan bagi pemain.

Selain mengkritik lapangan, dia juga mengkritik pengadil lapangan yang bertugas karena membuat keputusan yang merugikan PSM Makassar. 

"Wasit mengeluarkan kartu merah, dan keputusan ini berlawanan dengan PSM. Wasit juga tidak melihat pelanggaran terhadap pemain PSM yang terjatuh di kotak penalti," ujarnya.

Meskipun begitu, dia mengapresiasi kerja keras yang dilakukan oleh pemainnya yang akhirnya bisa menahan imbang Arema FC. (blt)
Lebih baru Lebih lama

Space Iklan

magspot blogger template

Iklan

Magspot Blogger Template

نموذج الاتصال