Menarik! PMII Madjapahit Unisba Blitar Gelar Mapaba di Alam Terbuka

Menarik! PMII Madjapahit Unisba Blitar Gelar Mapaba di Alam Terbuka
Para peserta Mapaba PK PMII Unisba Blitar. (Dok. PMII Unisba Blitar)
Bicara Blitar--
Konsep menarik dibawa jajaran Pengurus Komisariat (PK) Pergerakan Mahasiswa Islam Indonesia (PMII) Majapahit Universitas Islam Balitar (Unisba) Blitar. Mereka menggelar kegiatan Masa Penerimaan Anggota Baru (Mapaba) di alam terbuka.

Mapaba tersebut digelar di Hutan Pinus Loji yang berlokasi di Desa Tulungrejo, Kecamatan Gandusari, Kabupaten Blitar, selama dua hari, 5 sampai 6 Oktober 2024. 

Ketua Komisariat PMII Madjapahit Unisba Blitar, Alex Cahyono mengatakan, pemilihan alam terbuka menjadi lokasi kegiatan tersebut bukan tanpa alasan, pasalnya PMII mempunyai Nilai Dasar Pergerakan yang mempunyai rumusan salah satunya adalah mengatur tentang hubungan manusia dengan alam (hablum minal alam). 

Nilai tersebut, kata Alex, menjadi kerangka refleksi, kerangka aksi serta kerangka ideologis seorang kader sehingga kader mampu mengejawantahkan cara - cara memanfaatkan alam. Kemudian juga menjaga kelestarian lingkungan dan menyelenggarakan kehidupan.

"Kemudian memastikan cara yang digunakan harus bersesuaian dengan tujuan yang terdapat dalam hubungan antara manusia dengan alam tersebut," kata mahasiswa Fakultas Hukum Unisba Blitar itu.


Alex menyebut, Mapaba ini juga menjadi pengembangan potensi diri para mahasiswa untuk bersaing secara sehat dalam seluruh proses akademik di Unisba Blitar. Apalagi mahasiswa juga membutuhkan proses-proses di luar bangku kuliah, salah satunya dengan berorganisasi.

Sementara itu, Ketua PC PMII Blitar Muhammad Thoha Ma'ruf menyampaikan, pelaksanaan Mapaba kali ini merupakan inovasi brilian dari PMII Madjapahit memodifikasi nilai keorganisasian sekaligus menerapkan NDP dalam rumusan hablum minal alam sebagai konsep utama kegiatan tersebut. 

"Pengemasan acara dengan menerapkan model modifikasi pola refleksi nilai ideologis seperti ini sangatlah penting, karena PMII bukanlah organisasi yang hanya berbasis pada niliai kaderisasi saja tetapi nilai ideologis juga," ucapnya.

Dia juga berharap, Mapaba kali ini menjadi pelecut dalam melaksanakan kaderisasi, karena iklim organisasi yang kompetitif di Unisba Blitar sebagai konsekuensi berproses di PMII.

"Maka, mari kita teguhkan niat dalam berorganisasi sehingga bisa melahirkan organisasitoris yang handal dan cakap dalam mengamalkan ilmu-ilmunya," ungkapnya.
Lebih baru Lebih lama

Space Iklan

magspot blogger template

Iklan: 0878-5411-6203

Magspot Blogger Template
Magspot Blogger Template

نموذج الاتصال