(Foto: istimewa) |
Berdiri sejak 1998, restoran ini terkenal dengan bakso daging sapi pilihan yang telah menjadi favorit warga Blitar dan wisatawan. Terletak strategis di beberapa titik kota, Bakso Rejeki menjanjikan sensasi rasa yang tak terlupakan.
Bakso Rejeki tidak hanya menawarkan bakso yang lezat, tetapi juga variasi seperti bakso kikil, bakso goreng, hingga siomay yang semuanya memiliki tekstur kenyal dan rasa yang khas. Kuahnya yang segar dipadukan dengan sambal pedas sesuai selera, menjadikan setiap suapan begitu memuaskan.
Dengan harga yang sangat terjangkau, pengunjung dapat menikmati seporsi bakso kikil hanya dengan Rp14.000, sementara bakso biasa seharga Rp10.000. Harga yang ramah kantong ini menjadi salah satu alasan mengapa tempat ini selalu ramai.
Lokasi utama Bakso Rejeki terletak di Jl. Semeru, tepat di utara Alun-Alun Kota Blitar. Tempat ini menawarkan suasana yang nyaman meski ramai pengunjung.
Terbuka dan menghadap langsung ke Alun-Alun, membuatnya cocok untuk bersantai saat makan siang. Penjual nya yang ramah dan pelayanan yang cepat menjadi nilai tambah tersendiri dari restoran bakso yang satu ini.
Baca juga: Lezatnya Kuliner Malam di Blitar: Lontong Ayu Kota Patria "Mbak Tun"
Selain di Jl. Semeru, Bakso Rejeki memiliki beberapa cabang lain, seperti di Jl. Kartini, Jl. Sultan Agung, dan Jl. Merapi. Ini memudahkan pengunjung yang ingin menikmati bakso tanpa harus jauh-jauh ke pusat kota.
Bagi wisatawan, kunjungan ke Blitar rasanya tak lengkap tanpa mencicipi bakso legendaris ini. Dengan kualitas, rasa, dan harga yang bersahabat, Bakso Rejeki menjadi salah satu kuliner terbaik di Blitar yang layak dicoba.