Warung Mie Ayam Pak Jiran di Jalan Wilis Kota Blitar: Kuliner Malam yang Ngangenin

 

Warung Mie Ayam Pak Jiran di Jalan Wilis Kota Blitar: Kuliner Malam yang Ngangenin
(Foto: diskominfotik.blitarkota) 
Bicara Blitar--Halo Dulur! Kalau kamu lagi di Kota Blitar dan perut mulai keroncongan di malam hari, Warung Mie Jawa P. Jiran di Jalan Wilis bisa jadi penyelamatmu!

Warung yang legendaris ini sudah ada sejak puluhan tahun lalu, dan sekarang diteruskan oleh Miyatno, putra dari almarhum Pak Jiran, sang perintis. Dengan mempertahankan cita rasa dan suasana yang autentik, warung ini tetap setia melayani pelanggan setianya.

Warung Mie Jawa P. Jiran memang istimewa. Mulai dari nama "Pak"-nya yang disingkat jadi "P." hingga cara memasaknya yang masih menggunakan arang di tungku tradisional.

Semua ini menambah keunikan rasa dan aroma yang nggak bisa kamu temukan di tempat lain. Warung ini buka dari jam 6 sore hingga jam 11 malam, cocok banget buat kamu yang suka cari makanan di malam hari! 

Menu andalannya, tentu saja, adalah mie ayam yang bikin nagih. Selain itu, ada juga nasi goreng, nasi mawut, mie nyemek, cap jay, dan nasi sop ayam yang semuanya nggak kalah enak. 

Harganya pun ramah di kantong, mulai dari Rp 14.000 per porsi, tergantung pilihan menu. Nggak heran kalau pelanggan di sini beragam, mulai dari warga lokal, kalangan menengah, hingga pejabat.

Meskipun tempatnya sederhana dengan meja panjang yang hanya ada dua, jangan salah, Warung Mie Jawa P. Jiran selalu ramai. 

Jadi, kalau mau makan di tempat, kamu harus siap-siap sabar menunggu. Tapi, percayalah, rasa mie nyemek yang disajikan dengan porsi pas dan cita rasa yang otentik, bikin antri pun nggak masalah!

Warung ini juga mudah ditemukan karena letaknya yang strategis, dekat pojokan Jalan Lawu. Jadi, kalau kamu butuh referensi tempat makan malam yang enak di Blitar, Warung Mie Jawa P. Jiran adalah pilihan yang nggak boleh dilewatkan.

Lebih baru Lebih lama

Ikuti Kami

Magspot Blogger Template

نموذج الاتصال