Gelar Forum Rutinan, PMII Madjapahit Unisba Blitar Gelar Follow - Up Nilai Dasar Pergerakan

Gelar Forum Rutinan, PMII Madjapahit Unisba Blitar Gelar Follow - Up Nilai Dasar Pergerakan
(Foto: PMII Unisba Blitar)
Bicara Blitar -
Pergerakan Mahasiswa Islam Indonesia (PMII) Komisariat Madjapahit Universitas Islam Balitar menggelar forum rutinan dengan agenda Follow Up Materi Nilai Dasar Pergerakan, Sabtu, 3 Agustus 2024.

Acara yang digelar di Warong 17 yang berlokasi di Desa Papungan, Kecamatan Kanigoro, Kabupaten Blitar ini diselenggarakan untuk meningkatkan pemahaman kader tentang (NDP) sebagai landasan berpijak dalam setiap gerak langkah pergerakan.

Sekretaris PC PMII Blitar, Imam Taufiq menyampaikan perlunya revitalisasi nilai - nilai ideologis terutama di tubuh internal PMII baik komisariat dan rayon mengingat kegiatan follow - up mulai jarang dilaksanakan. Padahal follow - up materi NDP merupakan salah satu indikator tertinggi dari seluruh aspek selain kaderisasi formal dan non formal di PMII.

"Saya kira kegiatan seperti follow - up mulai jarang ditemui pada komisariat dan rayon karena mungkin mereka lebih terfokus pada kegiatan - kegiatan seremonial dengan pembiayaan yang besar tanpa memperhatikan sisi pengembangan ideologis kader sehingga kita banyak menjumpai banyak kader yang kurang militan," ungkapnya. 

Lebih lanjut, ia mengapresiasi PMII Komisariat Madjapahit Universitas Islam Balitar (Unisba) Blitar yang secara perlahan namun pasti mulai merawat sisi ideologis kader dalam berproses melalui kegiatan - kegiatan yang berbasis pada pengembangan ideologisasi bukan hanya mendiskusikan hal - hal yang bahkan cukup jauh dari jangkauan tekstual organisasi. 

"Saya sangat mengapresiasi PMII Komisariat Madjapahit Universitas Islam Balitar masih mempunyai inisiatif dalam merawat pembahasan kritis seputar konsep - konsep ideologis di PMII, seperti yang kita ketahui bersama kedudukan follow - up sebetulnya disinggung didalam Ad/Art mapun lex specialis lain misalnya Muspimnas yang menekankan follow up sebagai faktor utama definitifnya kepengurusan selain dibarengi jumlah kader sebagai prasyarat," jelasnya. 

Terkait materi, ia menyampaikan bahwa Nilai Dasar Pergerakan (NDP) dirumuskan sebagai pandangan hidup warga pergerakan yang bernafaskan keyakinan terhadap Islam sebagai keyakinan mutlak tertinggi pada organisasi PMII sekaligus merefleksi pemahaman terhadap Islam menurut paradigma Ahlussunah wal jama'ah.

Oleh karena itu kader PMII pada setiap gerakannnya mampu mencerminkan kesadaran sejarah dan kesadaran sosial sesuai dengan nilai - nilai ke - Aswaja an untuk selanjutnya NDP itu sendiri mampu diterapkan menjadi landasan berfikir dan motivasi kader pergerakan. 

"Jadi esensinya nilai dasar pergerakan (NDP) ini adalah suatu sublimasi nilai ke-Islaman dan ke-Indonesiaan dengan kerangka pemahaman keagamaan ahlussunnah wal - jama'ah yang diharapkan memberi arah dan pendorong serta penggerak proses - proses kader di PMII. Nilai dasar pergerakan sebagai sumber motivasi, NDP harus menjadi pendorong kepada kader untuk berbuat dan bergerak sesuai nilai - nilai yang terkandung didalamnya," ujarnya.

Sedangkan Alex Cahyono, selaku Ketua PMII Komisariat Madjapahit Universitas Islam Balitar (Unisba) Blitar berharap kegiatan ini mampu secara perlahan untuk terus menanamkan ingatan kader agar senantiasa meramut konsep - konsep ideologis maupun ke - PMII an untuk memberikan semangat juang militansi kader PMII Madjapahit.

"Harapannya kedepan kegiatan follow - up seperti ini dapat dilaksanakan secara berkala karena dalam pedoman organisasi sudah jelas menyampaikan betapa pentingnya follow - up pada segala jenjang pasca pengkaderan formal di PMII atau dilaksanakan guna memperdalam pemahaman kader tentang arah gerak organisasi demi menjaga ghirah kaum pergerakan," katanya.
Lebih baru Lebih lama

Ikuti Kami

Magspot Blogger Template

نموذج الاتصال