Lezatnya Pecel Punten Khas Blitar

 

Lezatnya Pecel Punten Khas Blitar
(Foto: canva/@gettyimages) 
Bicara Blitar--Kota kecil yang kaya akan budaya dan sejarah, Blitar  juga memiliki  kekayaan kuliner yang lezat. Salah satu yang tidak boleh dilewatkan adalah Pecel Punten khas Blitar.

Pecel Punten merupakan perpaduan antara pecel dan punten, yaitu nasi yang terbuat dari beras ketan dan santan yang dipadatkan. Mari kita jelajahi lebih dalam tentang kelezatan Pecel Punten khas Blitar, mulai dari resep, tempat-tempat terbaik untuk mencicipinya, hingga tips menikmatinya.

Resep Pecel Punten Khas Blitar

Untuk membuat Pecel Punten, Anda memerlukan bahan-bahan sebagai berikut:

  • 500 gram beras
  • 200 ml santan kental
  • 1 sendok teh garam
  • 1 lembar daun salam
  • Daun pisang secukupnya
  • Bahan pecel: sayuran segar (kangkung, bayam, tauge, kacang panjang), sambal kacang, peyek, tempe, dan tahu

Cara membuat:

  1. Cuci bersih beras dan rendam selama 2-3 jam.
  2. Kukus beras hingga matang.
  3. Campur beras  yang sudah matang dengan santan, daun salam dan garam, aduk rata.
  4. Bungkus campuran dalam daun pisang, padatkan, dan kukus kembali selama 30 menit.
  5. Sajikan punten yang sudah matang dengan sayuran segar, sambal kacang, peyek, tempe, dan tahu.

Tempat Menemukan Pecel Punten Khas Blitar

1. Punten Pecel dan Nasi Pecel "Mak Nurul Blitar
Berada diJl. Barito Selatan No.7, Kauman, Kec. Kepanjenkidul, Kota Blitar. Rasanya yang enak dan murah, sangat direkomendasikan bagi pecinta kuliner tradisional di Blitar.

2. Pecel Punten Tanjung Mbak Santy
Lokasinya di Jl. Raya Kediri - Blitar No.85, Sukorejo, Kec. Sukorejo, Kota Blitar. Pecel puntennya terkenal enak, disini juga menyediakan bebrapa menj seperti nasi pecel, nasi campur, dan beragam lauk pauk lainnya.

3. Pecel Punten & Cenil Kalasan
Terletak diJl. Kalasan No.1, Bendogerit, Kec. Sananwetan, Kota Blitar. Rasanya Pecelnya tidak kalah dengan yang lain, lokasi strategis dan mudah dijangkau.

4. Pecel Punten Zarimah
Beralamatkan Jl. Ahmad Yani No.66, Sananwetan, Kec. Sananwetan, Kota Blitar. Harga pecel punten disini murah, hanya 7 ribu rupiah sudah mendapatkan satu porsi lengkap dengan peyek, sayuran, tempe, punten, dan sambal kacang dan rasanya juara.

5. Pecel Punten Mbak Sus
Terletak di Lingkungan Jingglong, Jingglong, Kec. Sutojayan, Kabupaten Blitar.Tempatnya bersih, puntennya nikmat, harga sangat ramah. Kamu harus beesabar dengan antrian yang panjang karena warung ini selalu penuh penggemar. Tersedia pecel punten, gorengan, dan dawet.

Pecel Punten khas Blitar memang memikat lidah dan hati setiap orang yang mencicipinya. Jadi, jika Anda berkunjung ke Blitar, pastikan untuk mencicipi kuliner khas ini di tempat-tempat yang telah direkomendasikan. Selamat menikmati!

Lebih baru Lebih lama

Space Iklan

magspot blogger template

Iklan: 0878-5411-6203

Magspot Blogger Template
Magspot Blogger Template

نموذج الاتصال