(Foto: Dokumentasi PC IKA PMII Blitar Raya) |
Dua ekor sapi dan enam ekor kambing menjadi hewan kurban yang diamanahkan pada momen spesial ini. Ketua Pelaksana, Hinayu Diniatul Fahma, menyampaikan rasa syukur atas antusiasme yang tinggi dari seluruh anggota PMII dan warga sekitar Pendopo Islam Nusantara.
"Qurban On PINUS merupakan kegiatan rutin dari PC IKA PMII Blitar Raya setiap tahunnya dimana kegiatan ini melibatkan kader PMII seblitar raya ," ungkapnya.
Fahma menjelaskan, suasana khidmat dan penuh kebersamaan mewarnai prosesi penyembelihan dan pembagian daging kurban. Tak hanya sahabat-sahabat PMII yang berpartisipasi, warga sekitar Pendopo Islam Nusantara pun turut merasakan kebahagiaan dan kemeriahan Idul Adha bersama.
"Selain menjadi ajang memeriahkan Idhul Adha, kegiatan ini merupakan wujud rasa syukur yang mendalam atas kesempatan untuk berbagi rezeki, serta merasakan kebersamaan bersama keluarga PMII se-Blitar Raya dan menebarkan kebahagiaan bagi masyarakat yang membutuhkan," tutur Fahma.
Fahma menambahkan, Dibalik kesuksesan acara ini, terkandung pesan penting untuk selalu menjaga keikhlasan dalam berkurban, memperhatikan kesejahteraan hewan kurban, dan memastikan agar manfaatnya dapat dirasakan secara maksimal oleh mereka yang membutuhkan.
Semangat Qurban On PINUS menjadi bukti nyata bahwa PMII Blitar Raya tak hanya aktif dalam gerakan dakwah dan intelektual, tetapi juga selalu hadir dalam kepedulian sosial dan berbagi kebahagiaan dengan sesama.