Endro Hermono Ajak Masyarakat Tingkatkan Mutu Produk Kelautan dan Perikanan

Endro Hermono Ajak Masyarakat Tingkatkan Mutu Produk Kelautan dan Perikanan
Bicara Blitar--
Anggota DPR RI, Endro Hermono mengajak masyarakat untuk meningkatkan kualitas mutu produk kelautan dan perikanan yang diproduksi. Endro menyebut semakin tinggi kualitas produk, maka bakal semakin laku di pasaran.

Hal itu disampaikannya saat Sosialisasi Mutu dan Nilai Tambah Produk Kelautan dan Perikanan Tahun 2023 di Hotel Grand Mansion II, Kanigoro Blitar, Sabtu (11/2/2023).

Politisi Gerindra ini mengatakan, apabila produk kelautan dan perikanan yang dibuat di dalam negeri mempunyai kualitas tinggi, maka mempunyai peluang besar untuk bisa menembus pasar global.

Sertifikasi: Namun begitu, kata dia, kualitas mutu yang diperlukan untuk produk kelautan dan perikanan juga harus diimbangi sertifikasi sebagai bukti telah lolos pengujian kualitas.

"Sehingga nanti bisa meningkatkan daya saing produk-produk asal Indonesia dan meningkatkan nilai tambah bagi produsen dan nelayan di tanah air," ujar Anggota Komisi IV DPR RI ini.

Mantan Wakil Wali Kota Blitar 2005 - 2010 ini menyebut, saat ini pemerintah juga sedang mengerjakan regulasi dan kebijakan guna meningkatkan mutu produk dan kelautan Indonesia. 

"Apabila regulasi dan kebijakan sudah terbuat maka bisa memperkuat sistem sertifikasi dan pengawasan produk," tandasnya.

"Ini akan menegaskan posisi Indonesia guna memperkuat posisinya sebagai salah satu produsen utama produk kelautan dan perikanan di dunia," pungkasnya.
Lebih baru Lebih lama

Space Iklan

magspot blogger template

Iklan: 0878-5411-6203

Magspot Blogger Template
Magspot Blogger Template

نموذج الاتصال