Kader Muda NU di Wlingi Blitar Siap Gerakkan Pemuda Akar Rumput

Bicara Blitar--Para pemuda di Kelurahan Babadan, Kecamatan Wlingi, Kabupaten Blitar siap untuk menggerakkan pemuda di wilayah tersebut. Mereka tergabung dalam Gerakan Pemuda (GP) Ansor Ranting Babadan.

Ketua GP Ansor Ranting Babadan, Ahmari mengatakan, organisasi yang menjadi wadah pemuda Nahdliyin di wilayahnya tersebut memang terbentuk belum lama ini. Terbentuknya baru tanggal 16 April 2022.

"Kami dengan beberapa pemuda sepakat untuk membentuk GP Ansor di wilayah kami. Karena ini bisa menjaga wadah berproses bagi warga di wilayah kami," katanya, Ahad (1/5/2022).

Meskipun belum genap satu bulan terbentuk, Ahmari sudah mempersiapkan sejumlah rencana untuk menjalankan organisasinya ke depan. Salah satunya terus merangkul pemuda di kelurahannya.

"Karena ranting ini merupakan bagian dari akar rumput, maka kami akan mencari pemuda untuk diproses di Ansor guna menghasilkan bibit-bibit yang bermutu," lanjutnya.

Selain mencari pemuda di wilayahnya, dirinya juga akan menjalin sinergi dengan banom-banom Nahdlatul Ulama (NU). Ia beralasan, cara tersebut dimaksudkan untuk memperkuat posisi NU di tingkatan paling bawah.

"Baik Muslimat, Fatayat, IPNU, IPPNU merupakan saudara kami. Kita sama-sama dilahirkan dari rahim NU. Sudah seharusnya harus bekerja sama dengan baik," ungkapnya.
Lebih baru Lebih lama

Space Iklan

magspot blogger template

Iklan: 0878-5411-6203

Magspot Blogger Template
Magspot Blogger Template

نموذج الاتصال