Salah satu sudut di Kopi Singgah. |
Sebab, tempat-tempat tersebut mempunyai kemiripan. Sehingga membuat orang bingung untuk memilih salah satu.
Daya tawar yang diberikan kepada pembeli juga berbeda-beda. Ada yang menawarkan konsep kuno, konsep kekinian, ataupun menu-menu yang menarik.
Hal seperti itu tentu sah-sah saja. Tidak ada yang melarang. Toh, tujuannya demi pembeli kan.
Salah satu kedai kopi yang punya keunikan adalah Kopi Singgah. Dari namanya saja sudah menarik orang untuk mengetahuinya.
Kopi Singgah berada di Desa Penataran, Kecamatan Nglegok, Kabupaten Blitar. Lokasinya berada di arah Candi Penataran.
Konsep yang ditawarkan pun juga termasuk menarik. Karena semacam menghadirkan memori bagi pembeli yang datang.
Penataaannya membuat kita bisa mengingat masa lalu. Di situ ada foto-foto yang dipampang di tembok. Foto itu adalah foto dari pembeli yang datang.
Harga yang dipatok untuk setiap menunya tergolong umum. Relatif sama dengan cafe atau kedai kopi pada umumnya.
Oo iya, bagi yang suka membaca buku, di Kopi Singgah juga disediakan beberapa buku. Tentunya bisa menjadi selingan yang menarik saat nongkrong.
Penulis akan memperbarui tulisan secara berkala saat mendapatkan informasi terbaru tentang Kopi Singgah.