Bicara Blitar--Blitar selain kaya dengan sejarah dan wisata, juga mempunyai kuliner yang patut untuk dinikmati. Berikut tempat makan yang patut dikunjungi jika sedang berkunjung di Blitar.
Warung ini memberikan keleluasaan kepada pembeli untuk bisa memilih lauk apa yang ingin dimakan. Lauk-lauk yang ditawarkan Warung Mak Ti berupa: sayuran, tumis, lodeh, tahu, tempe, sambal, kutuk goreng, daun singkong, ayam goreng, dan lain-lain.
Lokasi Warung Mak Ti berada di Jl. Mawar, RT.03/RW.03, Nglaos, Jatinom, Kec. Kanigoro, Kota Blitar.
BACA JUGA: Sejarah Kabupaten Blitar
2. Nasi Ampok dan Tiwul Totokan Jatinom
Makanan tradisional ini wajib dicoba apabila berkunjung ke Blitar. Makanan ini saat ini memang jarang ditemui. Namun, jangan kaget, di Blitar masih ada.
Lokasi di sekitar Nasi Ampok dan Tiwul Totokan Jatinom berada di Jl. Maluku, Jatinom, Kec. Kanigoro, Kab. Blitar.
3. Ikan Uceng Warung Barokah Pak Sabar
Ikan Uceng merupakan salah satu makanan khas di Blitar. Di Warung Pak Sabar Anda bisa merasakan ikan uceng yang gurih dan enak, dibalut dengan kunjungan pembeli yang tak pernah sepi mengunjungi tempat ini.
Untuk lokasinya berada di Jl. Semeru No.18, Babadan, Kec. Wlingi, Kabupaten Blitar, Jawa Timur.
BACA JUGA: Sejarah Kabupaten Blitar
4. Warung Tewel Mbah Martumi
Warung Tewel Mbah Martumi memang menjadi legenda karena cita rasa yang ditawarkannya. Menu ini terkenal memiliki rasa yang pedas. Sayur Tewel juga dimasak menggunakan cara masak tradisional yang menambah keenakan cita rasanya.
Warung Tewel Mbah Martuni berlokasi di Jl. Mastrip No 5, Rejosan, Desa Ngoran, Kec. Nglegok, Kab. Blitar.
BACA JUGA: Sejarah Kabupaten Blitar
5. Soto Daging Bok Ireng
Mencari soto yang melegenda di Blitar tidak lengkap rasanya tanpa melibatk Warung Soto Daging Bok Ireng. Yang spesial dari proses pembuatannya yang menggunakan tungku air yang terbuat dari tanah liat, sehingga menghasilkan aroma rasa dan bau yang khas.
Soto Daging Bok Ireng ini berlokasi di Jl. Kelud, Kepanjen Lor, Kec. Kepanjenkidul, Kota Blitar.